Sukses

Beauty

Benarkah Minyak Kelapa Menyehatkan & Kaya Nutrisi?

Minyak kelapa merupakan superfoods yang kaya nutrisi. Tak hanya untuk menutrisi kulit serta rambut, nutrisi pada minyak kelapa juga sangat baik untuk tubuh secara keseluruhan.

Namun Ladies, meski minyak kelapa dikatakan menyehatkan dan kaya nutrisi, sebuah studi baru yang dilakukan di Amerika menyebutkan jika minyak kelapa tak sepenuhnya menyehatkan. Bagaimana ini bisa terjadi?

Dikutip dari laman today.com, kandungan lemak jenuh pada minyak kelapa ternyata cukup banyak dan berbahaya jika dikonsumsi berlebihan setiap harinya. Dibandingkan kandungan lemak pada minyak zaitun dan minyak alami lainnya, kandungan lemak pada minyak kelapa terbilang cukup banyak.

Adanya senyawa Laurid Acid atau asam lemak pada minyak kelapa dipercaya bisa meningkatkan kadar kolesterol dalam tubuh. Bahayanya lagi, konsumsi minyak kelapa secara berlebihan disinyalir bisa meningkatkan risiko kegemukan.

Tak jauh berbeda dari minyak kelapa biasa, minyak kelapa virgin menurut para ahli di Organisasi Kesehatan Dunia, American Heart Association, American Diabetes Association, dan Food and Drug Administration, ini memiliki kadar lemak yang cukup banyak dan berbahaya bagi kesehatan jika dikonsumsi berlebihan.

Meski minyak kelapa terbilang tak terlalu menyehatkan, ini masih lebih sehat dan kaya manfaat jika dibandingkan dengan minyak goreng biasa. Vitamin dan antioksidan dalam minyak kelapa dinilai memiliki segudang nutrisi baik buat tubuh terutama untuk bagian kulit serta rambut.

(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading