Sukses

Lifestyle

Susi Pudjiastuti, Menteri Kelautan Dan Perikanan Lulusan SMP Dengan Kisah Hidup Luar Biasa

Susunan Kabinet Kerja sudah diumumkan oleh Presiden Jokowi pada hari Minggu, 26 Oktober 2014. Makin banyak jabatan menteri dipercayakan pada para wanita dan ini membuat banyak orang bersuka cita. Dari deret menteri wanita, ada satu nama yang cukup nyentrik, baik dari penampilan dan gayanya, ibu Susi Pudjiastuti yang dipercaya menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan. Kehadiran wanita ini sempat menuai tanda tanya, karena beliau hanya mengantongi ijazah SMP. Namun jangan remehkan wanita ini hanya dari ijazah sekolahnya.

Lulus SMP Langsung Jadi Pengepul Ikan

Ibu Susi Pudjiastuti saat ini sudah berusia 49 tahun, namun gaya dan semangatnya masih membara seperti anak muda. Tentunya ada alasan mengapa Presiden Jokowi mempercayakan posisi Menteri Kelautan dan Perikanan padanya. Ibu Susi adalah Presiden Direktur PT ASI Pudjiastuti Marine Product, perusahaan eksportir hasil perikanan. Produksi yang paling dikenal adalah lobsternya. Selain itu, Ibu Susi memiliki PT ASI Pudjiastuti Aviation yang merupakan perusahaan penerbangan Susi Air dari Jawa Barat.

Foto: copyright merdeka.com

Seorang wanita memiliki dua perusahaan besar, siapa sangka Ibu Susi hanya mengantongi ijazah SMP. Rasanya benar bahwa pendidikan seseorang tidak 100 persen menjamin kesuksesan seseorang, dengan tekad yang besar, Ibu Susi membuktikan dia bisa sukses walaupun banyak orang memandang sebelah mata tingkat pendidikannya.

Terlahir di Pangandaran sebagai anak dari saudagar sapi dan kerbau, Susi kecil tidak begitu saja menjadi anak yang manja. Setelah lulus SMP, Ibu Susi menjadi seorang pengepul ikan di Pangandaran. Modalnya hanya Rp 750 ribu saat itu, dengan menjual perhiasan miliknya. Di tahun 1983, Ibu Susi memulai bisnisnya di bidang perikanan, dilansir oleh merdeka.com.

Bisnis Berkembang di Asia dan Amerika

Pengalaman adalah guru terbaik, tampaknya hal itu yang dirasakan oleh Ibu Susi. Dengan kerja keras dan jatuh bangun yang tidak sebentar, 13 tahun setelah itu, tepatnya di tahun 1996, Ibu susi mendirikan pabrik pengelolaan ikan PT ASI Pudjiastuti Marine Product dengan lobster sebagai produk unggulannya. Produk tersebut diberi nama Susi Brand.

Foto: copyright merdeka.com

Semakin lama perusahaan tersebut semakin meluas ke wilayah Asia dan Amerika. Bahkan Ibu Susi menyediakan sendiri sarana transportasi udara agar hasil laut berupa ikan dan lobster miliknya tetap segar saat sampai ke tempat tujuan.

Kegigihan ini mengantar Ibu Susi meraih banyak penghargaan, antara lain:

  • Pelopor Wisata dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Jawa Barat tahun 2004
  • Young Entrepreneur of the Year dari Ernst and Young Indonesia tahun 2005
  • Primaniyarta Award for Best Small & Medium Enterprise Exporter 2005 dari Presiden Republik Indonesia
  • Inspiring Woman 2005 dan Eagle Award 2006 dari Metro TV
  • Sofyan Ilyas Award dari Kementerian Kelautan dan Perikanan pada tahun 2009

Dengan banyaknya penghargaan dan bukti kerja kerasnya, rasanya tak salah jika Presiden Jokowi mempercayakan jabatan Menteri Kelautan dan Perikanan di tangan Ibu Susi Pudjiastuti. Setelah memegang jabatan sebagai menteri otomatis posisi sebagai CEO perusahaan miliknya sudah diserahkan pada orang lain.

Ibu Susi optimis hasil laut Indonesia bisa menjadi potensi yang besar untuk terus dikembangkan.

Indonesia harus jaya di kelautan, 70 persen adalah laut, dengan goodwill semua pihak bisa. - Susi Pudjiastuti

Selamat bekerja, Ibu Susi! Semoga hasil laut dan perikanan Indonesia bisa semakin mensejahterakan rakyatnya.

 

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading