Sukses

Lifestyle

Hana Tajima, Inspirasi Hijabers Masa Kini

Hana Tajima Simpson, namanya sering disebutkan dalam blog-blog tutorial para hijabers. Tidak hanya mengenai ceritanya, melainkan juga karena trend hijab yang telah diciptakannya. Meski bergaya trendi, style hijab ala Hana Tajima tetaplah sesuai dengan syariat Islam.

Dilansir dari libraryvirtual.com, Hana Tajima mengungkapkan bahwa menjadi muslim di Eropa tidaklah mudah. Oleh karena itu ia menciptakan clothing dengan desainnya sendiri dengan label 'Maysaa'. untuk bisa memotivasi seorang muslimah menggunakan hijab dan juga membuat mereka bisa tetap diterima oleh lingkungannya.

Hana menjadi muslim sejak lima tahun terakhir. Gadis blasteran Jepang dan Inggris ini mengaku bahwa ia menyukai filosofi dan isu seputar gender. Suatu ketika ia membaca buku-buku tersebut dan semakin menyadari bahwa pandangannya sepaham dengan Islam. Meski begitu, ia belum mau menjadi muslim. Hingga akhirnya ia mulai menggunakan hijab di hari yang sama di mana ia mulai bershayadat.

"Menurutku tahapan ini adalah jalan yang baik untuk membedakan aku yang dulu dengan aku yang akan datang," ujarnya. "Awalnya semua teman-temanku merasa aneh dengan pakaianku. Tapi, seiring dengan aku mulai terbiasa dan nyaman dengan pakaian ini, mereka pun berhenti berpikir mengapa aku memakai sesuatu di kepalaku,", lanjutnya.

Hana Tajima menjadi inspirasi bagi banyak muslimah di Indonesia dan juga di dunia. Ia sudah pernah berkunjung ke Indonesia untuk sharing bersama para hijabers. Gaya berhijabnya yang cantik namun tidak rumit menjadikan style hijab ala Hana Tajima diterapkan oleh banyak hijabers.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading