Sukses

Lifestyle

Video Mengharukan: Ibu, Jangan Takut Kalau Anakmu Berbeda

Mata kita terbiasa melihat dan merasakan yang sama dengan kita. Sehingga kadang saat kita melihat seseorang yang 'berbeda', kita akan memandang mereka dengan sebelah mata. Salah satunya pada anak-anak down syndrome.

Seorang ibu yang sedang hamil, menuliskan surat. Ia tahu bahwa anaknya akan lahir dengan down syndrome dan ia khawatir, bagaimana kehidupan anaknya kelak. Dan video ini, menjawab semua ketakutan ibu tersebut.

Video copyright Youtube/Coordown

Sebagai orang tua, wajar bila ibu itu cemas, bagaimana masa depan anaknya nanti. Bukan hanya dirinya yang akan dipandang orang dengan aneh, namun juga anaknya. Anak-anak down syndrome ini membuktikan bahwa masa depan itu memang gelap dan kita tak tahu apa yang akan terjadi di esok, tapi bukan berarti mereka tak punya masa depan.

Banyak di antara mereka yang bisa sekolah, seperti anak-anak lainnya. Ada pula di antara mereka yang bisa bekerja, menghasilkan uang sendiri dan mengundang ibunya untuk makan malam. Bahkan ada yang bisa ke tempat lain meski tanpa ibunya, "Suatu hari dia akan merindukanmu, karena ia bisa pergi traveling juga," kata seorang anak.

Meski kadang ada banyak keadaan yang sulit yang akan ditempuh ibu tersebut, namun semua ibu mengalaminya. Jangan takut atau sedih karena mereka down syndrome, karena mereka akan tumbuh dengan bahagia dan Anda juga akan bahagia. Sama seperti ibu dan anak lainnya.

Ladies, anak adalah berkah dengan segala kelebihan dan kekurangannya. Mereka juga ujian yang bisa membawa kita menjadi lebih bijaksana. Tuntunlah anak kita menjadi anak-anak yang baik, dan kebaikan Anda akan menurun padanya kelak.

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading