Sukses

Lifestyle

Kisah Mengharukan: Menggendong Istri Semalaman Demi Menyelamatkannya

Tidak semua pria india rendah moralnya

Banyak berita yang bercerita tentang laki-laki di India yang melakukan pemerkosaan dan pelecehan seksual. Berita seperti ini sedikit banyak mempengaruhi pemikiran kita bahwa laki-laki India tidak baik dan jahat semua. Namun ternyata tidak semua seperti itu karena masih banyak laki-laki India yang baik bahkan memiliki cinta sejati dan rela melakukan apa saja demi orang yang dicintainya. Sama seperti laki-laki di belahan dunia mana pun, laki-laki ini berjuang sekuat tenaga untuk menyelamatkan nyawa istrinya dengan berbagai cara yang dia mampu untuk melakukannya.

Untukmu kulakukan segalanya

Ayyapan, laki-laki bertubuh kurus ini menggendong istrinya sejauh 40 kilometer di tengah guyuran hujan dan harus melewati hutan serta jalanan terjal untuk membawa istrinya ke rumah sakit. Sidha, Istri Ayyapan sedang sakit demam parah hingga butuh perawatan dan laki-laki berkulit gelap ini  memutuskan harus membawa istrinya daripada meninggalkan Sidha sendirian saat dirinya mencari pertolongan. Ayyapan dan Sidha tinggal di pedalaman hutan Konni di Distrik Pathanamthitta. Tidak ada rumah sakit yang berada di dekat tempat tinggalnya sehingga Ayyapan membawa Sidha ke rumah sakit yang berada di kota dan harus menempuh puluhan kilometer dan menerjang gajah-gajah liar di hutan.

Potret Ayyapan. Source merdeka

Karena keselamatanmu adalah penyambung napasku

Sesampainya di kota, Ayyapan dan Sidha di bawa ke Rumah Sakit Pathanamthitta lalu ke Rumah Sakit Kottayam Medical College. Di sana Sidha baru mendapat pertolongan dokter dan keadaannya sudah parah. Dokter mengatakan bahwa demam tinggi yang di derita Sidha sudah mulai merusak ginjalnya. 

Sidha yang tengah hamil 6 bulan itu harus menerima kenyataan pahit bahwa bayi yang dikandungnya telah meninggal dunia. Dengan perih tak terkira, Sidha melahirkan bayi yang sudah tak bernyawa itu. Selain demam tinggi, Sidha juga menderita gizi buruk yang membuat kondisi tubuhnya semakin terpuruk.

Ayyapan tidak menyerah, dia meminta kepada dokter untuk mengobati Sidha. Perlahan, kondisi Sidha mulai pulih dan membaik walau masih lemah dan sedih karena kehilangan janin dalam kandungannya. Ayyapan dan Sidha memiliki kondisi ekonomi yang buruk sehingga untuk melanjutkan pengobatan Sidha, Ayyapan kesulitan biaya.

Uluran tangan mereka begitu berarti bagiku dan Sidha

Sidha masih membutuhkan perawatan intensif di rumah sakit namun Ayyapan tidak lagi memiliki biaya untuk pengobatan istrinya. Namun di dunia ini masih banyak manusia yang peduli, sebuah lembaga swadaya masyarakat membantu mendanai biaya perawatan mereka. Kini Sidha mendapat terapi untuk menyembuhkannya dari gizi buruk dan perjuangan Ayyapan untuk menyelamatkan istrinya berhasil.

Cinta, bisa membuat seseorang melakukan apa saja. Cinta Ayyapan kepada istrinya menjadi pengingat bagi kita para wanita untuk memilih laki-laki yang mencintai kita dengan setulus hati. Kamu berhak untuk mendapat suami yang memperjuangkanmu seperti Ayyapan, ladies.

(vem/Sya)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading