Sukses

Lifestyle

Pancarkan Kecantikan Dari Hatimu

Vemale.com- The Body Shop, sebagai natural and ethical beauty brand, mengajak pelanggannya dan publik pada umumnya untuk memiliki kecantikan dengan hati, melalui semangat Beauty With Heart. Ini adalah semangat kecantikan baru yang mengajak semua orang mentransformasikan pandangan dan sikapnya mengenai cantik yang selama ini hanya dilihat dari sisi penampilan luar. Kini saatnya cantik itu tidak hanya Look Good, tetapi juga Feel Good dan Do Good.

Peluncuran Beauty With Heart di Indonesia dilaksanakan Rabu (20/6) di Jakarta oleh Chief Executive Officer (CEO) The Body Shop Indonesia, Suzy Hutomo. "Indonesia, juga dunia masih memandang cantik itu hanya dari sisi wajah dan penampilan luar saja. The Body Shop yakin cantik yang sejati itu datang dengan hati, yang terlihat tidak hanya dari penampilan luar, tetapi juga perasaan nyaman dan perbuatan baik kita terhadap sesama dan juga menjaga kelestarian lingkungan," kata dia.

the body shop

The Body Shop mendefinisikan Beauty With Heart dengan Look Good, Feel Good dan Do Good.

Look Good:

Sebagai hasil dari pemakaian produk yang berbahan baku alami dan berkualitas terbaik yang mengantarkan pada inovasi kecantikan sejati dan bermanfaat bagi kesehatan kulit wajah dan tubuh pelanggan.

Feel Good:

Sebagai hasil dari rasa nyaman menggunakan produk kami karena produk tersebut berasal dari brand yang peduli pada sesama manusia, bumi, dan perlindungan hewan.

Do Good:

Melalui keterlibatan dengan brand yang mendorong dan mengambil tindakan nyata untuk membantu orang lain melalui program perdagangan fair dengan komunitas, komitmen terhadap perlindungan hewan, dan usaha nyata melindungi bumi kita.

The Body Shop menghadirkan semangat Beauty With Heart bersamaan dengan kehadiran konsep baru tokonya yang disebut dengan 'Pulse' dan penunjukan Lily Cole (model dan aktris yang juga aktivis) sebagai international brand advocate untuk The Body Shop. Toko dengan konsep Pulse bergaya butik ini menghadirkan ruang penyambutan yang hangat untuk memunculkan dan memberi semangat pelanggan terhadap produk dan nilai-nilai (values) yang dipercaya oleh The Body Shop. Dengan desain yang interaktif, membuat pelanggan dapat mencoba berbagai macam produk kecantikan. Konsep ramah lingkungan dalam material yang ada di dalam toko, seperti LED Light, serta kayu dan bambu bersertifikasi yang digunakan. [initial]

(vem/bee)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

    What's On Fimela
    Loading