Sukses

Beauty

Jogging, Pilates, atau KickBoxing, Begini Cara Menata Rambutnya

Menambah semangat dalam memiliki tubuh yang sehat dengan berolahraga akan semakin terbantu kalau Anda tampil memesona. Selain dengan kostum, cobalah mempengaruhi mood olahraga dengan mengubah gaya rambut. Beberapa ide berikut bisa diterapkan untuk olahraga jogging, pilates, atau kick boxing.

Namun lindungi dulu rambut memakai Dove Nourishing Oil Care Daily Hair Vitamin agar rambut tetap sehat ternutrisi saat berolahraga. Vitamin ini mengandung ekstrak botani yang memperbaiki rambut Anda, vitamin E-nya menutrisi rambut kering, dan mineral oilnya melindungi rambut dari aktivitas sepanjang hari.

Simak caranya berikut ini, Ladies.

Low ponytail or bun for jogging



Ketika jogging rambut cenderung akan bergoyang mengikuti irama lari. Supaya tidak mengganggu dan tetap nyaman cobalah mengikat rendah rambut Anda atau menggulungnya ke atas membentuk buns.

Braided ponytail for pilates




Ketika Anda melakukan pilates, yang kebanyakan gerakannya terdiri dari peregangan tubuh dan beberapa gerakan senam miring sampai jungkir balik. Yang paling Anda butuhkan adalah gaya rambut yang tidak akan mengganggu wajah dan harus tetap berada di belakang. Braided ponytail sangat cocok untuk olahraga pilates.

French braid for kickboxing




Kalahkan lawan kickboxing Anda dengan membuatnya terpesona pada gaya rambut cantik french braid. Gaya rambut ini tidak akan mengganggu bagian wajah ketika melakukan gerakan-gerakan cepat.

Sekarang kegiatan olahraga Anda tidak identik lagi dengan rambut lengket, kusut, dan susah diatur. Anda pun bisa tetap tampil cantik meskipun saat berkeringat. Oiya Ladies, jangan lupa untuk mencuci rambut ya setelah berolahraga untuk menghilangkan minyak berlebih.

(vem/ay/aik)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading