Sukses

Beauty

Ini Dia Tips Yongki Komaladi Dalam Memilih Dan Memakai Sepatu

Ladies, nama Yongki Komaladi memang sudah tidak asing lagi di telinga Anda. Ya, Yongki Komaladi adalah merk sepatu yang sering kali Anda temui dan bahkan mungkin Anda suka pakai sehari-hari. Tak hanya merk, Yongki Komaladi juga merupakan nama seorang designer sepatu.

Kali ini, Yongki Komaladi akan berbagi tips dalam memilih dan memakai sepatu. Yuk, mari simak tipsnya!

Anda mungkin sering merasakan pegal atau kram pada kaki saat memakai sepatu. Mungkin juga yang ada di benak Anda sepatu tersebut berbahan murah sehingga membuat tak nyaman jika memakainya. Menurut designer sepatu terkenal Yongki Komaladi, Anda memakai sepatu itu karena kebiasaan. Misalnya saja yang biasa pakai sepatu teplek terus pakai heels kaki terasa pegal, itu karena Ia tidak terbiasa.

Selain itu Yongki juga berpendapat bahwa kaki yang pegal juga harus dirawat, seperti di pijat atau di refleksi sehingga balancing.

“Apabila Anda pergi ke acara pesta dan memakai heels selama dua jam, Anda harus menggantinya dengan flat shoes, karena biar bagaimanapun harus bisa mengakali agar kaki Anda tidak terasa kram atau pegal. Selain itu, janganlah mencoba mengikuti trend fashion tapi Anda tidak terbiasa memakainya, malah akhirnya menjadi korban mode. Misalnya Anda tidak terbiasa pakai sepatu hak yang tingginya 12 cm, tapi Anda memaksa untuk memakainya dan pada akhirnya saat Anda berjalan terlihat aneh dan tidak sewajarnya, kemudian apabila Anda mempunyai bentuk kaki lebar, jangan memakai sepatu lancip karena akan terasa sakit. Jadi jangan pernah Anda berkorban untuk mode dan tampillah percaya diri”, terang Yongki Komaladi memberikan tips.

Bagaimana Ladies? Kini Anda jadi tahu bagaimana cara memilih sepatu bukan?

(vem/yun/riz)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading