Sukses

Fashion

Hijab Instant Hanna Dari Kerudung Elsa Meccanism (Plus Video Tutorialnya)

Ladies, apakah Anda salah satu penggemar hijab Hanna? Hijab Hanna merupakan gaya hijab dari Dewi Sandra dalam sinetron Catatan Hati Seorang Istri yang saat ini sedang booming.

Tapi apakah Anda tahu bahwa salah satu jilbab yang dipakai Hanna merupakan hasil variasi dari Meccanism by Zaskia Mecca. Dengan merancang jilbab kerutan yang simpel, kerudung ini jadi mudah dipakai  tanpa harus menggunakan jarum pentul sehingga jilbab Elsa inilah yang laris dan menjadi tren hijab terbaru.

“Kita kan tinggal di Indonesia yang iklimnya tropis, kalau kita pakai sesuatu yang tidak nyaman di badan, misalnya tidak menyerap keringat, kalau kita berkeringat malah bikin bau. Jadi orang sekarang sangat selektif dalam memilih bahan, se-simpel apapun kerudung kalau nyaman akan mereka beli,” kata Tasya Nur Medina selaku salah satu owner dan merupakan kakak kandung dari Zaskia Mecca saat ditemui tim Vemale di butik miliknya di Kemang Jakarta Selatan Senin 21 Juli 2014 lalu.

Foto: copyright by Vemale.com

Jilbab Elsa itu sendiri terinspirasi dari Kana, anak Zaskia Mecca yang masih berumur empat tahun. Kana suka sekali menonton film Frozen dan pemeran utamanya bernama Elsa, dimana Elsa suka memakai kapucong atau topi yang praktis dan simpel. Karena hal ini lah pada akhirnya tercetus ide untuk membuat sesuatu yang berbeda namun simpel.

“Alhamdullilah permintaan Kana untuk dibuatkan sesuatu dengan nama Elsa booming. Walaupun nama kerudungnya tidak booming, tapi malah nama si Hanna yang booming,” tambah Tasya.

Nama Hanna Lebih Booming Daripada Elsa

Berawal dari mengikuti bazar Hijab Fest di Bandung pada bulan Juni yang lalu, di event inilah kerudung Elsa pertama kali dikeluarkan, dan ternyata Dewi Sandra merupakan orang yang pertama kali membeli dan memakai jilbab Elsa tersebut.

Foto: copyright by Vemale.com

Lalu Dewi pun mengenakan kerudung Elsa pada sinetronnya yang tayang setiap hari sehingga berbagai macam gaya hijab Dewi pun menarik perhatian penonton termasuk kerudung Elsa. Itulah yang membuat kerudung Elsa tertutup namanya dengan hijab Hanna yang menjadi terkenal.

“Pertama kali datang kerudung Hanna itu pas kita lagi ada bazar di Bandung. Di sana Dewi Sandra beli kerudung itu. Pertama masuk dia yang adalah pembeli pertama yang juga akhirnya dia pakai di sinetron,” ungkap kakak kandung Zaskia tersebut.

Nah, orang-orang mengira itu produknya Dewi Sandra, tapi mbak Dewi sendiri pernah bilang kalau ini produk dari Zaskia. Jadi gak apa-apa kalau buat aku. Meskipun nama itu sebenarnya penting, tapi kalau orang sudah tahu itu punya siapa dan banyak tiruan-tiruannya, mereka pasti tetap akan cari yang asli,” jelas Tasya.

 

Video: copyright by Vemale.com/Meccanism

Menurut istri Ferry Ardiansyah tersebut, jaman sekarang semakin banyak orang yang suka barang instan dibanding  harus memakai kerudung dengan menggunakan jarum pentul atau lain sebagainya, sehingga banyak orang yang datang ke butiknya untuk mencari kerudung Elsa yang mempunyai kerutan tetapi simpel.

Nah, itu dia Ladies kerudung karya Zaskia Mecca. Jadi jangan salah, jika Anda pernah melihat kerudung yang biasa dipakai Hanna, maka itu adalah kerudung Elsa by Meccanism.

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading