Sukses

Fashion

Gita Dan Mama Lemon, Dari Sosialita ke Desainer

Tak mau menyia-nyiakan bakat yang dimiliki, Gita memberanikan diri menjadi desainer profesional dan memasuki gemerlap panggung catwalk Indonesia.

Berangkat dari kegemarannya mengikuti fashion show bersama rekan sosialita, Gita menggelar Fashion Show bertajuk 'Glamor & Seksi’ yang bertempat di Red Square Arcadia, Senayan Jakarta, Sabtu (9/3).

Gita menampilkan sekitar 10 rancangan yang mayoritas busana panjang dan terkesan seksi, glamor, serta berani bermain detail sekaligus cutting spesial. Keberanian bermain warna dalam koleksinya semakin mempertegas ciri khas busana rancangannya yang diperuntukkan bagi kaum wanita dewasa modern, sosialita usia 30 tahun ke atas dalam menunjang lifestyle aktivitas keseharian mereka. Material yang digunakannya pun semakin beragam dan didominasi sutera sifon, lace, bahan satin dan tulle.

"Fashion show kali ini merupakan pagelaran pertama kali yang di peruntukan bagi wanita dewasa modern yang selalu tertarik akan busana-busana nan elegan," ungkapnya. Lebih lanjut Gita menjelaskan, koleksi busananya kali ini bukan yang pertama, sudah lebih dari 16 tahun yang lalu dirinya mulai membuat baju. Namun, tidak untuk dipublikasikan.

"Ini bukan rancangan saya yang pertama, sudah lebih dari puluhan busana yang saya buat. Tapi hanya untuk konsumsi pribadi dan pesanan dari teman-teman terdekat saja," jelasnya.

Karenanya, dengan diadakannya acara itu dia berharap bisa membesarkan namanya. Sehingga koleksi busananya banyak diminati oleh wanita di Indonesia yang ingin berpenampilan seksi, elegan sekaligus glamor.

Tak hanya itu, koleksi busana yang dirancang oleh ibu tiga orang anak ini sengaja diperkuat dengan detail manik-manik swarovski dan keberanian untuk menonjolkan permainan warna di mana ia memadukan warna-warna cerah seperti biru dengan merah, kuning, serta hitam. "Ciri khas rancangan saya adalah dalam cocktail yang menonjolkan lekuk tubuh perempuan," kata Gita yang didampingi sahabatnya mamah lemon, di sela-sela acara fashion show, di Jakarta, Sabtu (9/3).

Fashion show sekaligus galang dana

Sementara itu, Mama Lemon, salah seorang sosialita yang hadir dalam acara itu menjelaskan, kegiatan yang diselenggarakan bertepatan dengan hari ulang tahun gita ini sebenarnya merupakan ajang galang dana /charity yang diperuntukkan bagi anak-anak yatim piatu.

"Aksi menjual baju rancangan gita hasilnya akan disumbangkan bagi anak-anak yang tinggal di panti asuhan," tambah Mama Lemon.

Sebagai informasi pagelaran mode glamour & seksi kali ini menampilkan busana karya Gita yang diperagakan oleh beberapa sosialita sebagai modelnya, seperti Mama lemon, Angelina Tania, Christina, dan Novi Ayu.

(vem/bee/uji)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading