Sukses

Parenting

Wasin, Mengatasi Wasir

Indonesia merupakan negara dengan kekayaan alam yang melimpah, termasuk di dalamnya kekayaan botani. Indonesia kaya dengan tanaman obat, yang dapat diolah menjadi produk kesehatan yang berkhasiat. Obat-obat dari ekstraksi tanaman dan bahan herbal saat ini lebih diminati masyarakat. Di samping bekerja efektif, juga lebih bebas dari penggunaan bahan kimia. Selain itu obat herbal memiliki efek samping yang minimal. PT. Industri Jamu Borobudur merupakan salah satu perusahaan Indonesia yang memproduksi obat-obatan herbal. Perusahaan ini sejak tahun 1979 sudah mulai memproduksi obat herbal siap pakai. Dalam proses produksi PT Jamu Borobudur menggunakan teknologi dengan standarisasi yang benar, juga dikontrol oleh tenaga terlatih. Produk yang dihasilkan berkualitas, higienis serta aman untuk dikonsumsi. Perusahaan ini juga telah memperoleh sertifikasi ISO 9001, sesuai dengan persyaratan GMP (Good Manufacturing Practices) atau CPOTB (Cara Pembuatan Obat Tradisional yang Baik). Borobudur Extraction Center menggunakan teknologi moderen buatan Jerman dengan standar Eropa dalam memproses ekstrak kental dan ekstrak kering.

Wasir atau ambeien merupakan masalah yang umum dikenal masyarakat. Ambeien merupakan kondisi di mana pembuluh vena sekitar anus mengalami pembengkakan dan peradangan. Ambeien dibedakan menjadi ambeien internal dan ambeien eksternal. Ambeien ditandai dengan gejala, rasa gatal pada anus, perih pada anus, juga pendarahan saat melakukan buang air besar. Ambeien yang dibiarkan terus berkepanjangan dapat berakibat fatal. Karenanya jika anda terserang ambeien, anda bisa mengobatinya dengan Wasin dari Jamu Borobudur. Wasin merupakan produk alami yang aman dan efektif. Produk ini efektif membantu mengatasi wasir. Produk ini juga meredakan rasa sakit saat mengalami ambeien. Kandungan Kunir (Curcumae Rhizoma), berperan sebagai antiradang yang menghambat fase Lipooksigenase. Alang-alang (Imperatae Radix) dengan senyawa Imperanena dan Silindol A, menghambat peradangan. Daun Sendok (Plantagonis Folium) memiliki kandungan Iridoid Glikosida dan Flavonoid, memiliki efek antiradang. Kandungan jahe juga memiliki efek antiradang. Daun Pepaya (Caricae Folium ), bekerja sebagai pencahar, melancarkan buang air besar dan melunakkan feses. Kedawung (Parkiae Semen), mengobati berak darah dan lendir. Kulit Pulosari (Alyxiae Cortex) mengandung senyawa yang ampuh sebagai antibakteri.

(vem/win)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading