Sukses

Lifestyle

Grill Pan Andalan Para Pencinta Masak

Para ibu rumah tangga mungkin sudah tidak asing lagi dengan alat memasak Grill Pan, panci wajan yang multi fungsi saat ini mulai digemari semua pecinta olahan masakan. Grill Pan salah satunya berbentuk wajan. Bahan terbuat dari grid logam di dalamnya sehingga membuat panas yang merata. Alat ini juga disebut sebagai '”panci wajan”, berfungsi juga untuk memanggang steak atau membuat pizza

Dengan alat ini kita cukup menggunakan api kecil, sehingga gas LPG yang dibakar tidak perlu banyak, sehingga akan menghemat biaya pembelian LPG. Grill Pan di design dengan sirkulasi panas, meskipun memasak dengan api kecil, panas lebih cepat naik dan lebih cepat merata. Grill Pan ini multifungsi sehingga menghemat tidak perlu banyak membeli peralatan memasak lainnya.

Cukup dengan 1 alat masak Grill Pan, berbagai macam aktivitas memasak bisa dilakukan (menggoreng, memanggang, merebus atau menumis). Memasak menggunakan Grill Pan tidak perlu menggoreng menggunakan minyak goreng. Karena minyak yang bekas untuk mengoreng berulang-ulang memiliki pengaruh buruk bagi kesehatan karena bisa menyebabkan kanker, penyakit jantung dan stroke. Makanan yang dimasak menggunakan Grill Pan lebih sehat karena dimasak tidak terlalu lama sehingga nutrisi gizinya masih tetap terjaga 

(vem/pingky)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading