Sukses

Beauty

Cara Cepat Merasa Lebih Bahagia Dalam 1 Menit

Pada saat saya membaca artikel, yang dilansir oleh Harpersbazaar.co.uk ini, pada bagian paling atas tertulis 'dapatkah kebahagiaan Anda ditentukan oleh satu pertanyaan?'. Dan hal itulah yang paling menarik perhatian saya. Selanjutnya diikuti oleh kutipan "rasa syukur bukan hanya kebajikan yang terbesar, tapi juga induk dari semua hal" yang ditulis oleh Marcus Tullius Cicero.

Dalam artikel tersebut ditulis, saat Anda merasa stres, frustasi, atau tidak puas, tanyakan ini pada diri Anda: apakah saya memikirkan tentang sesuatu yang salah? Atau sesuatu yang benar? Jawaban dari pertanyaan ini sangatlah penting. Dan kebahagiaan Anda ditentukan oleh hal itu.

Kebanyakan waktu yang kita miliki dihabiskan dengan berusaha menemukan kesalahan, pada diri kita, pada hidup kita, dan pada hidup orang lain, tanpa kita sadari kita telah mengkritik, stres, komplain, dan menghakimi. Kita selalu menginginkan sesuatu yang lebih baik, hubungan yang lebih baik, pekerjaan yang lebih baik. Dan apa dampaknya bagi kita? Hal itu membuat kita semakin merasa lemah.

Budaya dan pesan-pesan yang disampaikan media, tidak dapat membantu. Iklan-iklan menciptakan kebutuhan dan keinginan yang sebenarnya kita bahkan tidak tahu kita menginginkannya. Media sosial membuat kehidupan orang lain tampak lebih baik dari kehidupan kita, dan hal itu membuat kita semakin menginginkan hal yang lebih baik.

Bagaimana untuk mengubah itu semua dalam satu menit? Rasa syukur, menghitung berkat yang Anda terima, bukan masalah Anda. Begini cara kerjanya :

Saat ini saya sedang duduk di sebuah kafe. Cuaca sedang panas, pintu kafe terbuka lebar dan mengarah ke jalan raya. Di luar ada seorang pria dengan bor yang terdengar sangat berisik di kepala saya. Dan sekarang, volume musik di dalam kafe terlalu keras, lalu percakapan pengunjung-pengunjung kafe... Saya tidak dapat berpikir. Saya tidak suka suasana berisik, dan saat ini terlalu berisik, saya mendengar suara dari segala arah. Tidak bisa seperti ini, saya harus keluar, saya sangat kesal, dan tanpa sadar rahang saya menegang, saya sangat kesal.

Begini cara membalikkan keadaan. Dengan kekuatan penuh, saya mengalihkan perhatian saya dari kebisingan, dan membuat daftar hal-hal yang harus saya syukuri.

Saya bersyukur atas ...

  • berada dalam posisi untuk menuliskan hal ini di kafe yang ramai, dengan cuaca yang cerah
  • Anda bersedia meluangkan waktu untuk membaca tulisan ini
  • pengunjung kafe ini yang juga sendirian, sehingga saya tidak terlihat aneh karena datang seorang diri
  • mampu membeli kopi di kafe ini
  • memiliki keluarga dan teman-teman yang mencintai dan menghargai saya
  • memiliki pekerjaan yang menyenangkan
  • pria dan bor di luar, yang membuat saya menyadari bahwa saya harus bersyukur.

Apa yang saya rasakan sekarang? Rahang saya mengendur dan lebih rileks sekarang. Saya merasa lebih tenang, dan lebih bahagia. Sungguh.

Tentu saja, permasalahan hidup akan jauh lebih berat dibanding dengan 'pria dan bor di luar'. Hidup memang penuh dengan pengalaman menyakitkan yang membawa kita ke tempat yang gelap dan kelam. Apapun yang sedang Anda hadapi, luangkan sedikit waktu untuk mengalihkan perhatian Anda pada sedikit atau banyak hal baik yang terjadi pada hidup Anda. Mungkin susah, tapi hasilnya sangat layak untuk diperjuangkan.

Anda tidak membutuhkan hal lain selain kemauan. Dalam kepala Anda, atau pada secarik kertas, buatlah daftar hal-hal yang patut Anda syukuri. Biasakan diri Anda melakukan hal tersebut, misalnya setiap pagi. Buatlah otak Anda terbiasa melakukan ini.

Jika Anda masih belum yakin terhadap manfaat dari bersyukur, penelitian menunjukkan bahwa bersyukur dapat menambah rasa bahagia sekitar 25%, membuat Anda lebih mudah tidur, meningkatkan kemampuan mengambil keputusan, memperkuat suatu hubungan, mengurangi sifat materialisme, dan meningkatkan sikap optimis. Hal itu tentu saja sama sekali tidak buruk, hanya dari menyisihkan satu menit per hari.

Dan, saya sangat bersyukur saya bisa membaca tulisan di atas yang ditulis oleh Alice Haddon pada 29 Agustus 2014. Bukan semata karena manfaat yang saya dapat setelah membacanya, tapi juga karena saya dapat menulis ulang dan membagikannya untuk Anda. Saya berharap Anda tidak merasa bosan saat membacanya. Semoga bermanfaat dan jangan lupa bahagia Ladies.

(vem/reg)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading