Sukses

Beauty

Atasi Mata Lelah Pakai Kantung Teh Simpel Ini

Mata lelah setelah bekerja seharian di depan komputer? Mata bengkak atau kemerahan karena habis beraktivitas di luar rumah seharian? Atau ingin membuat mengatasi otot mata yang terasa kaku? Coba pakai cara simpel yang satu ini.

Cuma pakai kantung teh chamomile, kita sudah bisa mengatasi mata lelah. Seperti yang dilansir oleh helloglow.co, teh chamomile angat ideal untuk mengatasi inflamasi dan kemerahan. Untuk mendapatkan kantung teh ini pun sangat mudah, ada di supermarket juga swalayan terdekat di rumah.

Foto: copyright helloglow.co

Untuk mengatasi mata lelah, bahan-bahan yang diperlukan antara lain:
2 kantung teh chamomile
mug
air panas
handuk kecil

Cara menggunakannya pun sangat mudah. Berikut langkah-langkahnya.
1. Seduh kantung teh dengan air panas selama 3 menit.
2. Angkat kantung teh dan dinginkan di suhu kamar.
3. Tutup mata, tempelkan kantung teh di atas kelopak mata.
4. Tutup dengan handuk kecil di atasnya.
5. Diamkan selama 15 menit.
6. Angkat kantung teh, lalu bersihkan kulit sekitar mata.

Mudah sekali kan caranya? Kalau mata lelah atau otot mata terasa tegang dan kaku, cara ini bisa jadi alternatifmu. Semoga info ini bermanfaat, Ladies!



(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading