Sukses

Beauty

Ubah Satu Langkah Saja, Foundationmu Dijamin Awet Seharian!

Ladies, salah satu aplikasi penting yang mendasar dalam bermake up adalah penggunaan foundation. Foundation dapat menyamarkan noda-noda dan warna kulit yang tidak merata pada wajah, sehingga membuat tampilan wajah seseorang terlihat flawless. Maka tak heran jika foundation merupakan salah satu bagian dari complexion yang paling vital.

Memilih foundation memang gampang-gampang susah. Selain warna yang harus tepat dengan kulit wajah supaya tidak terlihat seperti topeng, ketahanan foundation dan hasil akhirnya juga tak kalah penting. Kedua hal ini berkaitan dengan jenis dan cara pengaplikasiannya. Ketahanan foundation di wajah dalam pemakaiannya tergantung pada formulasi foundation itu sendiri. Sementara hasil akhirnya, tergantung formulasi, alat pengaplikasian dan tekniknya.

Wayne Goss, salah seorang make up artist ternama asal Amerika, baru-baru ini membagikan rahasia pengaplikasian foundation yang fenomenal. Jika biasanya kita menggunakan pelembab, kemudian primer, lalu foundation dan terakhir mengesetnya dengan bedak, rupanya Goss menemukan trik yang unik. Ia menukar step-stepnya menjadi seperti ini, Ladies.

  1. Menggunakan pelembab
  2. Menggunakan primer wajah
  3. Menggunakan bedak
  4. Mengaplikasikan foundation

Untuk lebih jelasnya, kamu bisa menyimak video Goss berikut ini:


Sumber: youtube.com/waynegoss

Cara ini akan membuat tampilan wajah menjadi lebih halus dan tidak akan ada lagi kesan cracky dari foundation yang digunakan. Pori-pori akan tertutup dengan sempurna dan menjaga foundation agar tidak 'bergeser' sepanjang hari.

Untuk kulit kering, kamu tidak perlu memakai bedak lagi setelah mengaplikasikan foundation lho. Untuk kulit berminyak, tap-tap sedikit bedak pada area T-zone-mu setelah menggunakan foundation. And voila! You'll love the result! Bagaimana, Ladies, tertarik mencoba saran dari Goss ini?



(vem/wnd)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading