Sukses

Beauty

Musim Kemarau Tiba Cara Ini akan Membuatmu Tetap Segar

Musim kemarau sudah di depan mata. Udara panas dan gerah seringkali membuat tidak nyaman. Perlu siasat khusus agar tubuh tetap sehat dan segar selama musim panas tiba. Ladies, berikut adalah cara menjaga tubuh tetap segar seperti yang dilansir magforwomen.com yaitu:

    Menjaga Tubuh Tetap Terhidrasi

    Minum air yang cukup akan membuat tubuh kamu tetap terhidrasi. Saat musim panas tubuh akan lebih banyak mengeluarkan cairan sehingga perlu mengganti cairan dengan cepat. Menjaga tubuh tetap terhidrasi akan membuat kamu terhindar dari dehidrasi dan membuat tubuh lebih segar dan sehat.

    Manfaatkan Lidah Buaya

    Tanaman lidah buaya memiliki banyak manfaat. Salah satu manfaat lidah buaya saat musim panas adalah mengurangi risiko terbakar sinar matahari. Kamu bisa memanfaatkan lidah buaya sebagai masker atau mengoonsumsinya untuk menjaga tubuh tetap segar.

    Jangan Lupa Deodorant

    Saat musim kemarau, udara yang panas akan membuat produksi keringat pun meningkat. Tentu kamu tidak ingin bermasalah dengan bau badan akibat keringat yang berlebih. Selalu mengoleskan deodorant setelah mandi akan membantu mengurangi keringat berlebih pada tubuh.

    Konsumsi Makanan Sehat

    Jeruk, semangka, melon dan mentimun sangat baik untuk kesehatan saat musim kemarau tiba. Mengonsumsi buah tersebut secara langsung atau mengolahnya menjadi jus tidak akan mengurangi manfaat dari buah tersebut. hindari makanan yang pedas karena akan meningkatkan produksi keringat.

    Mandi Air Dingin

    Selalu mandi menggunakan air dingin akan membantu kamu tetap segar dan fresh. Selain itu mandi air dingin dapat melancarkan peredaran darah sehingga kamu lebih segar. Mandi air dingin sebelum kamu memulai aktifitas akan menyelamatkan kamu dari kegerahan.

    Pakai Baju yang Nyaman

    Saat musim kemarau tiba, udara cenderung panas dan membuat gerah. Pilih pakaian yang berbahan menyerap keringat, hindari pakaian yang tebal dan menyebabkan kamu semakin gerah. Memakai baju dengan bahan kaos akan membuat kamu lebih nyaman menjalani hari.

    Sunscreen Jangan Ketinggalan

    Untuk mencegah paparan sinar matahari yang berbahaya bagi kulit, manfaatkan sunscreen untuk melindungi kulit dan wajah. Memakai sunscreen akan mengurangi risiko penuaan dini, bintik hitam dan mencegah kanker.

Musim kemarau memang menyenangkan, tetapi jangan sampai udara yang panas menghalangi kamu untuk beraktifitas. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat, Ladies.

(vem/apl)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading