Sukses

Beauty

Tips Praktis Mendapatkan Kulit Lembab Setiap Hari Tanpa Ribet Dan Mahal

Menjaga kulit pada dasarnya bisa dilakukan dengan beragam cara dan tips. Banyak hal yang bis kita lakukan untuk dapatkan kulit lembab dan sehat setiap hari. Siapa sih yang tidak ingin kulitnya sehat?  semua orang tentu ingin memiliki kulit yang sehat, cantik, lembut dan lembab setiap hari.

Untuk mendapatkan kulit lembab setiap hari, minum air putih menjadi salah satu cara mudah tanpa ribet dan mahal yang bisa kita lakukan. Namun tahukah kamu? minum air putih saja tidak menjamin akan membuat kulit menjadi sehat dan terjaga kelembabannya. Masih ada banyak hal lain yang perlu kamu lakukan demi menjaga kelembaban kulit. Apa sih cara lain tersebut? Berikut ulasannya Ladies.

    Perbanyak Konsumsi Buah dan Sayur

    Dua jenis makanan ini adalah makanan penting untuk kelangsungan kesehatan kulit. Kandungan air dan juga nutrisi yang ada pada sayur serta buah dipercaya sangat baik untuk menjaga kesehatan serta kelembaban kulit. Selain mengandung banyak air yang bisa membuat kulit lembab, buah dan sayur adalah makanan yang kaya akan berbagai vitamin baik untuk kulit.

    Makanan Nabati

    Berbagai jenis makanan nabati diperoleh dari tumbuhan termasuk buah, sayur ataupun jenis kacang-kacangan dan sejenisnya. Kadar air yang tidak sedikit dan kandungan lemak yang tak banyak pada makanan nabati mampu memberikan poin positif bagi kelembaban kulit.

    Teh Hijau

    Ada banyak teh yang dapat kita jumpai dalam kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah teh hijau. Teh hijau dipercaya mampu membantu menjaga kesehatan juga kelembaban kulit. Beberapa study menyebutkan jika teh hijau tidak hanya baik untuk menunjang program diet, lebih jauh, teh hijau bisa memberikan manfaat agar kulit tetap terjaga, lembut, lembab dan halus. Kandungan antioksidan yang ada pada teh hijau dikatakan bisa membuat kulit selalu terjadi baik dari luar maupun dari dalam.

    Kurangi Konsumsi Daging

    Jika kamu menginginkan kulit cantik, sehat dan terjaga kelembabannya. Hal yang sangat perlu kamu lakukan adalah menghindari makanan yang banyak mengandung lemak ataupun kolesterol tinggi seperti daging. Jika pun kamu menginginkan konsumsi daging sebagai pemenuhan kebutuhan protein dalam tubuh, pilihlah daging terbaik dengan kandungan lemak yang sangat rendah. Ganti daging dengan ikan laut atau ikan air tawar yang lebih sehat dan baik untuk kesehatan maupun kecantikan kamu.

    Minum Jus

    Mengingat bahwa buah dan sayur sangat baik untuk menjaga kelembaban kulit, maka tidak ada salahnya jika kamu perbanyak minum jus buah atau sayur. Jus dapat menjadi pengganti air putih. Ketika kamu bosan dengan air putih, demi memenuhi kebutuhan cairan dalam tubuh kamu bisa menggantinya dengan minum jus buah.

    Gunakan Lotion


    Untuk membuat kulit tetap lembab, cantik dan mengesankan, salah satu perawatan yang tak boleh dilewatkan adalah menggunakan lotion. Yap, keberadaan lotion bisa membuat kulit tetap terjaga kelembabannya setiap hari. Akan lebih baik, jika kamu gunakan lotion alami seperti minyak zaitun atau minyak kelapa. Selain bisa melembabkan, lotion ini juga akan membuat kulit menjadi lebih halus, lembut dan terjaga.


Itulah cara praktis dapatkan kulit lembab tanpa mahal dan ribet. Gimana, cara yang sangat mudah bukan? Jika kamu memang ingin dapatkan kulit lembab setiap hari, jangan lupa untuk menerapkan cara ini. Selamat mencoba dan semoga informasi ini bermanfaat ya. :)






(vem/mim)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading