Sukses

Beauty

Biji Pepaya Jangan Dibuang, Manfaatkan untuk Kulit Cerah Bersinar

Kesibukan sehari-hari dan aktivitas yang padat sering membuat kita lupa waktu. Bahkan kita bisa lupa meluangkan waktu untuk merawat kulit dan mempercantik diri. Mau ke salon pun sudah tak sempat lagi. Kalau ini masalahnya, salah satu solusi yang bisa Anda pilih adalah dengan melakukan perawatan diri sendiri di rumah.

Ladies, kalau Anda punya buah pepaya, jangan langsung membuang bijinya, ya. Biji buah pepaya ternyata bisa dimanfaatkan untuk merawat kulit. Dilansir dari beautytips4her.com, biji buah pepaya bisa jadi bahan kaya manfaat untuk membuat masker wajah. Bagaimana cara membuatnya? Yuk, simak info lengkapnya di bawah ini.


Bahan-Bahan:
1 sdm buah pepaya matang
1-2 sdm biji buah pepaya
1 sdt minyak kelapa
1 sdm madu murni

Proses buah pepaya, biji buah pepaya, dan madu dengan menggunakan blender atau food processor hingga jadi pasta kental. Kemudian aplikasikan ke area wajah, diamkan selama 1-10 menit. Bilas dengan air hangat, keringkan dengan handuk bersih. Setelah itu olesi kulit dengan minyak kelapa.


Perhatian! Karena masker ini kaya akan enzim maka saat diaplikasikan ke kulit, Anda akan merasakan sensasi sedikit perih. Ini karena Alpha Hydroxy Acids (AHAs) sedang bekerja mengatasi sel-sel kulit mati.

Buah pepaya dan bijinya kaya akan manfaat untuk kulit. Pepaya mengandung papain, enzim spesial yang dapat mengelupas kulit dengan memecah permukaan sel-sel kulit. Enzim ini juga dapat mencegah keriput, meringkas pori-pori kulit, dan melembabkannya.

Selain itu, buah pepaya mengandung Alpha Hydroxy Acids (AHAs) alami yang dapat menghaluskan, mengenyalkan, dan mencerahkan kulit. Karena kandungan sodiumnya sedikit, maka buah ini bisa menghidrasi kulit serta menjaga elastisitas kulit. Wah, buah yang satu ini selain enak dimakan ternyata mengandung banyak manfaat untuk kecantikan kulit, ya.

Jika masker ini terasa terlalu perih di kulit Anda, Anda bisa langsung membilas wajah dengan air hingga bersih. Selamat mencoba, Ladies!


 
(vem/nda)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

Loading