Sukses

Beauty

Menggunakan Skin Care DIY, Pahami Beberapa Resiko Ini

Banyak sekali perawatan kulit yang bisa kita buat sendiri di rumah dengan memanfaatkan bahan-bahan alami. Akan tetapi, tak berarti bahwa skin care dari bahan alami tersebut tidak akan berefek samping. 

Ada beberapa hal yang bisa menyebabkan munculnya alergi atau ketidak cocokan meski menggunakan produk natural, bahkan yang Anda racik sendiri. . hal itu disebabkan oleh beberapa faktor seperti di bawah ini. 

    Kulit Yang Sensitif

    Ada beberapa jenis kulit yang memang punya sensitivitas dengan tingkat yang berbeda. misalnya si A sebenarnya tidak sensitif dengan jeruk, namun suatu ketika ia menggunakan produk dari jeruk atau lemon dan mengalami masalah kulit Dalam kasus ini, ada kalanya kita perlu penanganan dari dokter spesialis masalah kulit. Alergi atau reaksi yang timbul juga bisa disebabkan sensitivitas sementara yang terjadi pada kulit.

    Kandungan Asam

    Kandungan keasaman suatu bahan juga berbeda-beda. Meski alami, namun semua tergantung dari kemampuan kulit dalam bertoleransi dengan kandungan tertentu atau dosis dari campuran itu sendiri. Seringnya, asam memang bisa menyebabkan pengelupasan atau purging,  

    Percampuran Bahan

    Reaksi dari suatu bahan dengan bahan lainnya belum tentu bagus bagi kulit Anda. Biasanya masih banyak yang takut dengan bahan seperti baking soda yang dicampur lemon atau bahan yang kelihatannya keras bagi kulit-kulit sensitif.

    Masa Berlaku Bahan

    Kalau Anda menggunakan bahan alami, ada baiknya untuk memperhatikan pemakaian. Bahan alami memang punya masa berlaku dan tak bisa disimpan dalam waktu lama.

Cantik alami juga perlu perhatian pada beberapa hal seperti di atas. Pastikan Anda menggunakan perawatan kulit DIY yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan kulit Anda. 

(vem/gil)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading