Sukses

Beauty

Olga Lydia: Badan Menyesuaikan Baju Bukan Baju Menyesuaikan Badan

Ladies, wanita mana yang tidak ingin mempunyai bentuk tubuh yang ideal? tentu saja hal tersebut merupakan impian para perempuan, karena dengan memiliki tubuh yang proporsional dapat membuat rasa percaya diri Anda semakin meningkat sehingga tidak malu-malu berpenampilan.

Menjadi seorang model, mempunyai berat badan yang langsing, tentu merupakan tuntutan pekerjaan. Itulah mengapa jarang terlihat seorang model memiliki badan yang gemuk. Namun apakah setelah berhenti jadi model harus tetap menjaga badan?

Seperti halnya yang dialami oleh selebriti cantik Olga Lydia. Namanya dikenal pertama kali karena ia menjadi seorang model yang kemudian melebarkan karirnya  di dunia entertaintment.

Copyright by Vemale.com

Wanita berwajah oriental tersebut masih mempunyai bentuk tubuh yang indah layaknya model. Ia mengaku, walau sudah tidak berprofesi sebagai seorang model, tentu menjaga bentuk badan tetap nomor satu.

"Rata-rata model badannya masih dijaga ya, dan biasa tuntutan waktu kerja,” ungkap Olga Lydia saat ditemui pada acara peluncuran Tulola Jewelry di Grand Indonesia Jakarta Pusat Jumat 5 September 2014 lalu.

Menurutnya, model-model saat ini lebih bagus dan tinggi-tinggi badannya sehingga Olga merasa senang dengan kehadiran para model yang menjadi penerusnya.

Copyright by Vemale.com

"Senang ya, mereka tinggi-tinggi dan hebat-hebat, aku sih banyak yang gak kenal, aku bareng sama Catherine Wilson, Indah Kalalo dan Aline,” jelas wanita yang mempunyai ukuran celana nomor 25.

Wanita yang lahir pada tanggal 4 Desember 1976 tersebut merasa tidak memiliki baju yang berukuran sempit yang tidak terpakai, sehingga Olga juga tidak mempunyai prinsip untuk mengecilkan tubuhnya. Itulah yang membuat wanita keturunan Tionghoa tersebut tidak pernah merasa kegemukan.

"Saya gak pernah punya baju sempit gak dipake. Tapi badan saya, saya kecilkan. Soalnya saya agak pelit ya, kalau saya beli baju lagi, baju yang 3-4 lemari itu mau di kemanakan. Jadi kalau sempit, badannya yang dikecilin, kalau longgar badannya digedekan. Mohon maaf, badan harus menyesuaikan baju. Bukan baju menyesuaikan badan, mahal boo,” tambah Olga dengan tertawa.

Copyright by Vemale.com

"Baru naik dikit aja, jaga makan dua atau tiga kali udah. Kalo badan saya gede, secara psikologis saya langsung gak bisa makan, dan merasa baju kok jadi gak bagus. Biasanya kalo badannya kecil, cari bajunya gampang,” tutup Olga dengan memberikan tips bagaimana ia menjaga berat badannya.

Nah Ladies, itu dia cara Olga Lydia menjaga berat badan tubuhnya sekaligus juga menghemat uang. Mau mencobanya Ladies?

(vem/yun/feb)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading