Sukses

Beauty

Cara Mengatasi Kebiasaan Menggigit Kuku

Pernah melihat wanita yang suka menggigit-gigit kuku? Orang yang menggigit kuku biasanya terjadi karena panik atau stres, namun ada juga yang memiliki kebiasaan ini karena memang seperti itu kebiasaannya.

Padahal, kebiasaan menggigit kuku akan membuat wanita terlihat jorok dan nggak banget. Selain itu, kuku jadi tidak rapi, bahkan kuku bisa lecet dan berdarah. Untuk mengatasinya, inilah saran yang pernah dicoba oleh tim Vemale.

Alihkan Dengan Benda Lain

Bila Anda suka menggigit kuku saat panik atau stres, alihkan pada benda lain. Ketimbang menggigit kuku Anda, lebih baik kunyah permen karet atau gigit permen. Siapkan dua benda itu di saku baju atau celana, dan nikmati ketika Anda mulai merasa panik.

Potong Kuku

Anda tidak akan menggigit kuku jika kuku pendek, simpel kan? Maka potonglah kuku Anda hingga tidak ada bagian luar yang bisa digigit. Cara ini sangat mudah, terutama bagi mereka yang lebih suka menggigit kuku panjang.

Percantik Kuku

Cara mudah kedua adalah mempercantik kuku Anda. Gunakan kutek warna-warni atau nail art pada kuku. Jika kuku sudah cantik, tentu Anda akan sayang jika mau menggigitnya. Lagipula siapa yang mau menggigit kuku yang sudah dipakaikan nail art manik-manik.

Pakai Sarung Tangan

Cara ini memang cukup ekstrim, bisa dilakukan pada Anda yang sudah di tahap parah. Gunakan sarung tangan yang membungkus ujung jari, sehingga Anda tidak akan tergoda menggigit kuku. Mungkin cara ini cukup ekstrim, namun bisa dilakukan untuk mencegah dan membiasakan diri. Lama-lama, Anda tidak akan tertarik menggigit kuku dan tidak perlu lagi memakai sarung tangan.

(vem/yel)

Follow Official WhatsApp Channel Fimela.com untuk mendapatkan artikel-artikel terkini di sini.

What's On Fimela
Loading